Pilar Pertanian

Berita Pertanian Aktual

08 January 2018

Jabar Selatan Tiap Hari Panen Padi

Jabar Selatan Tiap Hari Panen Padi
08 January 2018

Jabar Selatan Tiap Hari Panen Padi

Pilarpertanian - Pilar – Kabupaten Tasikmalaya yang berada di wilayah selatan Jawa Barat, memiliki  potensi panen luar biasa, luas panen sampai Maret 2018 diperkirakan mencapai 39.200 Ha. Meskipun di dukung irigasi non teknis, namun produktivitasnya tidak kurang dari 6,9 Ton/hektar gabah kering panen (GKP).
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Hal tersebut dibuktikan saat panen bersama yang oleh Kepala Badan Ketahanan Pangan (BKP) Kementerian Pertanian, Agung Hendriadi pada hamparan seluas 25 hektar sabtu (6/01). Varietas yang umum digunakan adalah Ciherang dan Mekongga dengan produktivitas sekitar 7,1 ton/hektar gkp.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
“Kita bersama-sama menyaksikan disini, sepanjang Jawa Barat selatan bahwa padi melimpah karena panen berlangsung sepanjang tahun “ ujar Agung.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Ketua Poktan Cikole Desa Linggasirna, Oman Abdurrahman mengungkapkan, seperti tahun tahun sebelumnya di Kecamatan Sariwangi ini tidak ada paceklik, karena selalu ada panen setiap hari.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
“Panen akan terus berlangsung sampai akhir Januari 2018 pada areal 250 hektar” jelas Oman.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Dalam kesempatan ini Kasubdivre Bulog Ciamis, Zulais juga mengakui bahwa stok aman, sehingga tidak ada alasan untuk resah. “Saat ini gudang Bulog Subdivre Ciamis dipenuhi stok beras sebanyak 9.200 ton’ ujarnya.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Selain di Tasikmalaya, panen juga tengah berlangsung di Desa Kopo, Kec Kutawaringin, Kabupaten Bandung pada areal 209 hektar.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Ketua Gapoktan Lestari, H. Dadan, mengungkapkan bahwa di daerah nya tidak mengenal panen raya, tetapi setiap hari panen dengan indeks pertanaman mencapai 2,5 dan produktivitas tak kurang dari 6,5 -7 Ton/hektar. Varietas yang umum digunakan adalah Ciherang dan Inpari 30.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Kepala Dinas Pangan dan Peternakan Jawa Barat, Dewi Sartika mengatakan, adanya panen setiap hari, merupakan jaminan ketersediaan beras bagi masyarakat.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Turut hadir dalam panen bersama ini Kepala Pusat Penganekaragaman Konsumsi dan Keamanan Pangan BKP, Kepala Pusat Ketersediaan dan Kerawanan Pangan, Bulog, dan Dinas Pertanian Provinsi Jawa Barat, serta Dinas Pertanian, Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Tasikmalaya, bersama dengan masyarakat.(RS).

Redaksi dan Informasi pemasangan iklan

Artikel Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *