Anggrek Bertipe Novelty Produk Terbaru Balitbangtan
Anggrek Bertipe Novelty Produk Terbaru Balitbangtan
Pilarpertanian - Pilar Pertanian – Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian (Balitbangtan) memanen krisan dan anggrek percontohan di Instalasi Penelitian dan Pengkajian Teknologi Pertanian (IP2TP) Segunung dan Cipanas, Senin (13/04/2020). Salah satu anggrek yang dipanen, Nirmala agrihorti, varietas terbaru yang berhasil dikembangkan. Kepala Balai Penelitian Tanaman Hias (Balithi) Balitbangtan, Rudy Soehendi, saat meninjau lokasi pertanaman anggrek Phalaenopsis di IP2TP Cipanas menyampaikan, anggrek yang dihasilkan kini berbeda dari anggrek sebelumnya. Rudy menyebutnya anggrek novelty. “Varietas terbaru anggrek Phalaenopsis yang dihasilkan Balitbangtan sekarang bertipe novelty atau berbeda dari anggrek-anggrek yang telah ada, dimana warna dasar bunganya putih dengan totol ungu atau gelap yang mana hal ini akan menjadi tren baru dan diharapkan ini akan mengisi pasar di Indonesia,” ujar Rudy. Secara terpisah, Kepala Balitbangtan Dr. Fadjry Djufry menyampaikan agar Balitbangtan terus meningkatkan hasil inovasi untuk kesejahteraan petani. Seluruh pegawai Balitbangtan harus berupaya mempertahankan kinerjanya terutama yang bergerak di bidang teknis, seperti halnya tanaman hias. “Kita tidak bisa berpuas diri, kita terus upayakan dan tingkatkan hasil inovasi sehingga produk yang kita hasilkan bisa meningkatkan kesejahteraan petani,” ucap Fadjry. Sebagai informasi, Nirmala agrihorti berasal dari persilangan antara Phalaenopsis R948 (Phal. amabilis formosa x Phal. ho's amaglad/Be Tris) yang warna bunganya putih kecil dengan jumlah kuntum banyak dengan I Hsin Bee yang warna bunga kuning bercak cokelat. Panjang dan lebar bunga serta warna bunga merupakan perpaduan tetuanya. Peneliti Balitbangtan Dedeh Siti Badriah menjelaskan, persilangan anggrek Phalaenopsis dimulai dengan dipadukannya putik yang memiliki cairan bening pada waktu satu sampai lima hari dari awal bunga mekar. Kemudian, polen dari jenis yang lain diambil dan ditempelkan kepada putik tersebut sehingga dari hasil perpaduan tersebut akan diperoleh perpaduan warna bunga yang diinginkan. Nirmala agrihorti sendiri masih dalam penyempurnaan lebih lanjut, kemudian akan didaftarkan sebagai varietas unggul baru anggrek Balitbangtan. (bs)