Kawal Pengendalian Lalat Buah, BPTP Bengkulu Bersinergi dengan Balitjestro
Kawal Pengendalian Lalat Buah, BPTP Bengkulu Bersinergi dengan Balitjestro
Pilarpertanian - Pilar Pertanian – Serangan hama lalat buah baru-baru ini di Provinsi Bengkulu membuat petani jeruk keprok Rimau Gerga Lebong atau lebih dikenal dengan jeruk RGL merugi sekitar 20%. Menurut Kepala BPTP Bengkulu (Dr. Yudi Sastro, S.P, MP) dalam pertemuan audiensi dengan Dinas Pertanian dan Perikanan Kabupaten Rejang Lebong (19/2), lalat buah merupakan ancaman yang sangat serius terhadap pengembangan jeruk RGL di Provinsi Bengkulu.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
“Diperlukan usaha yang lebih keras untuk mengatasi kendala tersebut,” kata Yudi Sastro.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
“Dua tahun terakhir ini, BPTP Bengkulu menerapkan beberapa inovasi teknologi unggulan Balitbangtan. Penerapan inovasi tersebut perlu dilakukan secara massal di kawasan pengembangan sehingga berdampak positif dalam pengendalian hama tersebut,” pungkasnya.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Kejadian luar biasa tersebut juga mendorong BPTP Bengkulu untuk bersinergi penanggulangan dengan Balai Penelitian Tanaman Jeruk dan Buah Subtropika (Balitjestro) untuk mengatasi permasalahan tersebut.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Sebagaimana diketahui, Jeruk RGL menjadi icon buah lokal khas Bengkulu. Tampilan warna yang cantik tidak kalah jika harus disandingkan dengan buah impor. Selain itu ukuran buah yang besar dan dengan rasa yang manis segar menjadikan jeruk ini sangat potensial untuk dikembangkan. Keunggulan lain dari jeruk varietas RGL adalah dapat berbuah sepanjang tahun dengan panen puncak pada Mei, Juni, Juli atau pun Oktober, November, Desember.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Turut hadir dalam audiensi tersebut Kepala Seksi Pelayanan Teknis Balitjestro, Dr. Ir. Anang Triwiratno, MP bersama tim memaparkan langkah-langkah pengendalian hama lalat buah. “Langkah-langkah pengendalian lalat buah antara lain dengan mengurangi sumber perbanyakan serangganya karena lalat buah meletakkan telur pada buah yang siap panen,” kata Anang.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Dr. Anang menambahkan, “Buah jeruk yang jatuh sudah pasti terkena serangan lalat buah karena siklus hidupnya. Mari kita sosialisasikan kepada petugas dan petani untuk bergerak bersama menanggulangi serangan hama tersebut dengan mengubur buah yang jatuh dan menggunakan insektida kontak,” pungkasnya.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Menyambut baik kegiatan tersebut, Dinas Pertanian dan Perikanan Kabupaten Rejang Lebong siap mendukung kegiatan pengembangan jeruk RGL itu. “Program dinas terkait pengembangan jeruk RGL juga akan disinergikan dengan BPTP Bengkulu dan Balitjestro,” kata Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan Kabupaten Rejang Lebong. Saat ini pengembangan jeruk RGL di Kabupaten Rejang Lebong telah mencapai 500 ha dengan 300 ha diantaranya sudah berbuah dengan produktivitas 70 kg/pohon.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Salah satu petani jeruk RGL di Desa PAL VII, mengaku kualitas jeruk mereka masih kurang baik karena banyak terserang lalat buah. “Petani masih sangat membutuhkan pendampingan teknologi, petani belum semuanya paham bahwa pengendalian hama dan penyakit itu harus dilakukan terpadu dan menyeluruh,” katanya.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Peningkatan produktivitas dan kualitas jeruk RGL bukan hanya mimpi. Sinergi dan kekompakan semua pihak sangat diperlukan untuk mendukung pengembangan kawasan jeruk di Kabupaten Rejang Lebong. (OIR)