SERGAP Mampu Tingkatkan Penyerapan Beras 1 Juta Ton Beras
SERGAP Mampu Tingkatkan Penyerapan Beras 1 Juta Ton Beras
Pilarpertanian - Pilar Pertanian, Jakarta – Tim Penyerapan Gabah/Beras (Sergap) yang dibentuk oleh Menteri Pertanian Amran Sulaiman Maret 2016 mampu meningkatkan penyerapan gabah petani 1 juta ton setara beras hingga 14 Desember 2016, dibanding tahun 2015.
Dari data yang direkam oleh Pusdatin Kementan, tahun 2015, Perum Bulog menyerap beras petani sebanyak 1.966.502 ton. Sedang tahun 2016 hingga 14 Desember 2016 sudah terserap beras sebanyak 2.931.776 ton beras.
Disamping itu, dampak positif dengan adanya Tim Sergap penyerapan beras pada bulan-bulan panceklik cukup tinggi. Bulan panceklik yaitu mulai Agustus sampai Desember.
Pada bulan Agustus 2015, penyerapan beras 90.231 ton, September 2015 sebanyak 22.985 ton, Oktober 2015 sebanyak 67.359 ton, Nopember 2015 sebanyak 61.328 ton dan Desember tahun 2015 sebanyak 21.265 ton.
Sedangkan penyerapan beras bulan Agustus 2016 sebanyak 287.430 ton, September 240.177 ton, Oktober 207.499 ton, Nopember 165.362 ton dan hingga 14 Desember 2016 sebanyak 66.550 ton. Berarti terjadi peningkatan penyerapan beras pada bulan-bulan panceklik tersebut 3 sampai 4 kali lipat.
Hal ini juga menunjukkan bahwa pada masa panceklik masih ada panen padi. Bukti keberhasilan dari program Upsus yang dilancarkan oleh pemerintah melalui Kementerian Pertanian yang didukung oleh TNI-AD. Bersama pemerintah daerah dan penyuluh melakukan pendampingan kepada petani.
Meningkatnya serapan beras tahun 2016, maka stok beras pada gudang Bulog sampai akhir tahun 2016 cukup tinggi yaitu sekitar 2,7 juta ton. Cukup dan aman untuk memenuhi kebutuhan konsumsi dalam negeri. Selamat berswasembada. Ternyata kita bisa.