Skema Baru SERGAP 2018 di 8 Provinsi
Skema Baru SERGAP 2018 di 8 Provinsi
Pilarpertanian - Pilar – Dalam kunjungan kerja (kunker) Menteri Pertanian Amran Sulaiman ke Jawa Tengah, 6-7 Februari 2018, Mentan menghadiri Rapat Koordinasi Serap Gabah Petani (SERGAP) Provinsi Jawa Tengah Tahun 2018 di Semarang, Selasa (6/2/2018). Rakor dihadiri oleh Ketua Umum Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Nasional Winarno Tohir.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Dari rakor ini, telah disepakati Skema Baru Serap Gabah Petani (SERGAP) Tahun 2018 terutama untuk 8 provinsi yang merupakan daerah sentra produksi beras yaitu Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat, Banten, DI Yogyakarta, Sulawesi Selatan, Sumatera Selatan dan Lampung.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Skema baru ini bertujuan untuk mempercepat pencapaian target serapan gabah/beras oleh Perum Bulog tahun 2018 sekaligus mencegah jatuhnya harga di tingkat petani terutama pada panen raya padi pada bulan Februari hingga Mei 2018.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Dalam skema baru ini telah diatur tata cara penyerapan gabah petani sbb :
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
1. Kasub Divre Bulog menerbitkan order/pesanan gabah kepada DANDIM
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
2. Berdasarkan dokumen order tersebut, DANDIM bisa mengajukan permintaan dana kepada Bank BRI dimasing masing lokasi sebagai modal awal pembelian gabah petani.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
3. DANDIM memastikan bahwa panen harus menggunakan Combine Harvester, Pengering, Penggilingan padi dan Gudang sudah siap.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
4. Panen harus menggunakan Brigade Combine Harvester, dikeringkan, diolah, dan dijual ke Bulog sebagai beras *medium* dan /atau *premium* sesuai dengan klasifikasi beras yang sudah ditentukan.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
5. Serapan Gabah Petani (SERGAP) dapat dilakukan dilokasi panen, rumah tangga petani, di penggilingan padi maupun di pedagang pengumpul.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
6. KTNA dan Penyuluh menjadi bagian (sub) dari order yang diterima DANDIM , untuk itu kepada pengurus dan anggota KTNA disemua tingkatan dapat segera melakukan langkah langkah koordinasi dg KODIM diwilayah masing masing.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
7. Harga gabah/beras menyesuaikan dengan HPP atau fleksibilitas harga yang telah ditetapkan.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
8. Kualitas gabah maupun beras sesuai dengan ketentuan Bulog atau Permentan 31/Permentan/PP.130/8/2017
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
9. Target SERGAP ini untuk serapan bulan Februari-Mei 2018 dengan sasaran utama di 8 Provinsi (JATENG, SUMSEL, LAMPUNG, JABAR, BANTEN, DIY, JATIM, SULSEL), tetapi dapat juga dilaksanakan diseluruh Indonesia.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Dengan skema baru dan langkah langkah tersebut target penyerapan gabah/beras oleh Bulog periode Februari hingga Mei 2018 sebanyak 3.020.577 ton setara beras dengan rincian pada bulan Februari ditargetkan 683.411 ton, Maret 1.066.922 ton, April 733.250 ton dan Mei 536.994 ton.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Menurut Ketua KTNA Winarno Tohir dengan kerjasama semua pihak yang terkait dan dukungan dari anggota KTNA, “Insya Allah target tersebut bisa tercapai”, tegasnya.(RS).