Pilar Pertanian

Berita Pertanian Aktual

26 February 2019

Nanobiosilika Siap Memasuki Pasar Dunia

Nanobiosilika Siap Memasuki Pasar Dunia
26 February 2019

Nanobiosilika Siap Memasuki Pasar Dunia

Pilarpertanian - Pilar – Nanobiosilika menjadi salah satu inovasi yang dipromosikan dalam kegiatan bertaraf Internasional. Inovasi hasil Badan Litbang Pertanian ini akan diikutsertakan dalam kegiatan Indonesia Inovation Day 2019 yang akan dilaksanakan di Jerman pada 26 Juni 2019 mendatang.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Indonesia Innovation Day (IID) merupakan kegiatan penguatan hilirisasi produk unggulan Pusat Uggulan Iptek yang diselenggarakan Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) melalui program Pengembangan Pusat Unggulan Iptek (PUI). Tidak hanya mempromosikan teknologi litbang ke pasar Internasional, kegiatan ini juga mempunyai misi mendorong terwujudnya kemitraan Indonesia dan industri Internasional.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Ada dua puluh inovasi unggulan yang akan dipamerkan disana yang telah menjalani serangkaian seleksi sebelumnya sehingga kedua puluh inovasi ini dianggap siap untuk memasuki pasar dunia, dan nanobiosilika salah satunya.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Nanobiosilika merupakan produk material organik dengan kandungan utama berupa partikel silika berskala nanometer yang diekstrak dari sekam padi. Produk ini sangat berpotensi diaplikasikan diberbagai bidang industri. Untuk saat ini pengembangan nanobiosilika baru dimanfaatkan sebagai nutrisi untuk tanaman padi dan bawang merah dalam sektor pertanian serta dimanfaakan sebagai bahan pengisi karet dan ban dalam sektor lainnya.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
” manfaat nanobiosilika dari sekam padi secara umum dapat digunakan seperti silika yang berasal dari sumber lainnya. Misalnya untuk penguat ban kendaraan, semikonduktor elektronik, penghambat korosi, katalis, anticaking pada pangan, pemurnian minyak, pembersih pada pasta gigi, bahan kosmetika, pembersih deterjen, bahan cat, bahan penghantar obat, serta unsur hara tanaman.” ujar Hoerudin, ketua tim peneliti nanobiosilika
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Selain nanobiosilika ada juga inovasi dari Balai Penelitian Tanaman Pemanis dan Serat (Balittas) yaitu Roselindo Tea yang merupakan produk minuman sehat yang terbuat dari calyx utuh dan berasal dari budidaya serta pengolahan varietas unggul rosela herbal hasil karya peneliti Balittas. Dengan kata lain Badan Litbang Pertanian mengirimkan dua inovasi unggulannya untuk berpartisipasi dlam kegiatan Indonesia Innovation Day (IID) 2019.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
“Semoga dengan keikutsertaan nanobiosilika dan roselindo tea dalam kegiatan Indonesia Inovation Day 2019 di Jerman ini, karya-karya inovatif Badan Litbang Pertanian semakin bertambah, semakin dikenal dan semakin memberikan manfaat untuk masyarakat luas”, ujar Hoerudin, peneliti Balitbangtan.(DYN)

Redaksi dan Informasi pemasangan iklan

Artikel Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *