Pilar Pertanian

Berita Pertanian Aktual

16 January 2019

Pusat Pelatihan Pertanian dan Pedesaan Swadaya Astuti Lestari Dari Impian Menjadi Kenyataan

Pusat Pelatihan Pertanian dan Pedesaan Swadaya Astuti Lestari Dari Impian Menjadi Kenyataan
16 January 2019

Pusat Pelatihan Pertanian dan Pedesaan Swadaya Astuti Lestari Dari Impian Menjadi Kenyataan

Pilarpertanian - Pilar – Tuti Tarmini adalah nama Saya, namun sekarang lebih dikenal bu Astuti. Saya dilahirkan dari keluarga petani dan pedagang bunga. Ibu saya (Hj. Alit Kartifah) adalah petani bunga potong, memasok hasil panennya ke Bapak saya (H. Itjang Hidayat) di pasar bunga Jl Wastu Kencana Bandung.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Dari kecil saya sering di ajak ke kebun dan ke pasar bunga, bahkan ke perkebunan anggrek di Jakarta dan Bogor.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Setiap habis lebaran, natal dan hari kemerdekaan RI, ibu dan bapak sering membeli kebun dan sawah bahkan membeli atau menukarkan mobil dengan model yg lebih baru. Saya 7 bersaudara, lima kakak saya mampu di kuliahkan oleh Bapak dan Ibu.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Dari situlah saya mulai berfikir, “menjadi petani bukanlah pilihan yang salah” Setelah lulus Sekolah Menengah Atas (SMA), saya melanjutkan studi ke Fakultas Pertanian Universitas Bandung Raya, yang kini akan berganti nama menjadi Politeknik Nasional Bandung Raya dan saya di percaya menjadi salah satu Instrukturnya.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Di sanalah wawasan dunia pertanian saya mulai terbuka dan mulai memiliki mimpi mimpi yang Alhamdulillah satu persatu mimpi itu bisa terwujud.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Mimpi saya yang Pertama, Ingin Menjadi Pemasok bibit bunga Di Cihideung dengan bibit Hasil Kultur Jaringan. Untuk mewujudkan hal tersebut, saya melakukan penelitian untuk skripsi di BALITHI Cipanas, bersama ibu Darliah Alm. Namun hasil penelitian tersebut belum bisa saya terapkan karena terkendala oleh sarana dan prasarana yang sangat mahal serta kontaminasi yang sangat tinggi.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Menyadari hal tersebut saya tidak mau patah semangat. Saya membantu mahasiswa bimbingan Ibu Lia Sanjaya yang melakukan penelitian “Teknologi Short Day Plan pada tanaman Krisan”.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Sambil menyelesaikan skripsi tahun 1994, Ilmu tersebut saya terapkan pada usaha yang baru saya rintis dan Alhamdulillah berkembang dan terus berkembang.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Seiring dengan berkembangnya usaha tanaman hias, banyak sekali yang melakukan kunjungan, berlatih dan magang. Tahun 2000 saya mulai di bina oleh Pusat Pelatihan Pertanian .
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Tahun 2010 P4S Astuti Lestari mendapat Sertifikasi dan penguatan P4S berupa Sarana Pembelajaran dari Kementerian Pertanian (BPPSDMP) melalui Pusat Pelatihan Pertanian. Setelah di sertifikasi saya tidak ragu lagi untuk mewujudkan mimpi saya yg ke dua yaitu : Membina Generasi muda dan masyarakat dalam mengembangkan potensi daerah.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Saya selalu dilibatkan oleh Pusat Pelatihan Pertanian , Balai Penelitian Tanaman Sayuran (BALITSA), Universitas Padjadjaran (UNPAD), Institut Teknologi Bandung (ITB), Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Universitas Andalas, Direktorat Hortikultura dan sekolah-sekolah, baik itu sebagai narasumber, dosen tamu, instruktur maupun pembimbing, pembina dalam pengembangan tanaman hias dan potensi daerah.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Ketersediaan benih tanaman hias berkualitas kini bukan lagi masalah, karena putra putri Indonesia sudah berkarya di. PT EAST WEST SEED INDONESIA, walaupun konsultannya masih dari negeri Kincir Angin.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Impian saya berikutnya adalah ingin menggali potensi daerah Bandung Barat dan membuat Taman Pesona Bandung Barat bersama rekan rekan di Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA), Penyuluh Swadaya di dukung oleh Dinas Pertanian dan Bapak Bupati Bandung Barat.
Baca Selengkapnya di Pilarpertanian.com
Semoga impian saya berikutnya diberi jalan dan kemudahan oleh Allah SWT.(DYN)

Redaksi dan Informasi pemasangan iklan

Artikel Terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *